Tabanan, Lensabali.id – Pemerintah saat ini tengah menangani kerusakan parah pada jalur nasional Denpasar–Gilimanuk akibat longsor yang terjadi di depan Pasar Bajera, Desa Bajera, Kecamatan Selemadeg, Kabupaten Tabanan, Bali. Peristiwa longsor yang terjadi pada Senin (7/7) itu menyebabkan jalan ambles sedalam sekitar delapan meter dan membentuk lubang besar yang hampir menutup seluruh badan jalan, sehingga jalur tersebut harus ditutup sepenuhnya.
Koordinator Bidang Komunikasi Tim Percepatan Pembangunan Bali, I Gusti Putu Eka Mulyawan Wira Senapati, menjelaskan bahwa longsor dipicu oleh runtuhnya saluran irigasi yang berada di bawah permukaan jalan.
“Saluran itu membawa aliran air dari sisi timur Pasar Bajera (arah utara) ke selatan. Runtuhnya struktur saluran memicu longsor sedalam delapan meter, dengan permukaan air mencapai 1,8 meter,” jelasnya dalam pernyataan tertulis, Selasa (8/7).
Menurut Dinas PUPRKIM Provinsi Bali, saluran irigasi tersebut tak mampu menahan tekanan air akibat curah hujan tinggi dalam beberapa hari terakhir. Kondisi ini memperkuat analisis awal kepolisian bahwa amblesnya jalan terjadi karena hujan lebat dan melemahnya struktur saluran lama.
Rencana penanganan teknis mencakup penggantian saluran lama dengan box culvert berukuran 2 x 2 meter, kemudian dilanjutkan dengan pemulihan lapisan jalan. Proses pengerjaan ditargetkan selesai dalam waktu 30 hari kalender. Pemerintah daerah juga tengah mengajukan anggaran penanganan darurat ke Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) Jawa Timur-Bali.
Untuk sementara, arus lalu lintas di sekitar lokasi longsor telah dialihkan. Kendaraan kecil dan pribadi dari arah Gilimanuk diarahkan ke utara lalu keluar di sisi timur Pasar Bajera, sementara dari arah Denpasar dialihkan ke kiri sebelum Indomaret dan keluar di sisi barat Terminal Bajera. Adapun kendaraan besar seperti bus dan truk dialihkan melalui jalur menuju Kota Singaraja.
Langkah-langkah penanganan awal di lapangan telah dilakukan, termasuk pemasangan rambu peringatan, pagar pengaman, penutupan sementara aliran irigasi, serta mobilisasi alat berat seperti excavator, crane, dan pemasangan steel sheet pile. (kmp/ap)
Selasa, 08 Juli 2025
Home
Breaking News
Tabanan
Akses Denpasar-Gilimanuk Terhambat Akibat Longsor di Tabanan, Pemprov Bali Terapkan Penanganan Darurat Selama Sebulan
Akses Denpasar-Gilimanuk Terhambat Akibat Longsor di Tabanan, Pemprov Bali Terapkan Penanganan Darurat Selama Sebulan
Tags
# Breaking News
# Tabanan
About Redaksi
lensabali.id adalah media yang menyajikan informasi seputar Bali.
Tabanan
Tags
Breaking News,
Tabanan
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar